Kamis, 03 September 2015

English Department Itu Jurusan Ku

Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris memiliki sarana dan prasarana serta fasilitas yang sangat memadai sebagai penunjang pelaksana pembelajaran, yaitu  ruang kelas multimedia, Computerized Digital Language Laboratory, Laboratorium Drama, Laboratorium Micro Teaching. Selain itu, juga didukung oleh unit-unit yang berhubungan dengan peningkatan kualitas pembelajaran antara lain, Language Center (LC), American Corner (Amcor), American Foundation (AMINEF), dan Kursus Bahasa Asing (KBA). Fasilitas bersama seperti Digital Library dan Internet hotspot area juga sangat menunjang belajar mahasiswa. 
Untuk membekali lulusan dengan ketrampilan tambahan dan siap bekerja di masyarakat, maka jurusan ini menyajikan mata kuliah English for Young Learners (EYL), Bussiness English (BE), dan Translation. Mahasiswa dapat bebas memilih satu dari tiga mata kuliah pilihan tersebut. Harapannya, alumninya dapat memiliki ketrampilan yang menunjang masa depannya, memliki ketrampilan berbisnis, berwirausaha, serta dapat bergelut di bidang perhotelan atau pariwisata.
Berbagai kegiatan ekstra yang secara rutin dan berkala diselenggarakan oleh JBPIng adalah Academic Dialogue, General Lecture, English Camp, English Movie Club, Debate Contest, Sport dan Ice Cream Party, dan English Nite. Khusus pada hari Rabu dan Jum’at, mahasiswa dan dosen JPBIng wajib mengenakan PIN bertuliskan “Just speak English with me”, sebagai identitas pelaksana program English day di Jurusan pendidikan Bahasa Inggris. Dengan slogan JPBIng berbunyi “English Brings You A Bright Future”, maka JPBIng yakin mampu menjadi prodi yang benar-benar dapat mencetak lulusannya memiliki masa depan yang cerah dan professional. 
Kompetensi Lulusan
  
1. Motivasi
–Lulusan Pendidikan Bahasa Inggris diharapkan memiliki motivasi untuk:
–Menggali perkembangan ilmu pendidikan Bahasa Inggris untuk meningkatkan keterampilan, sikap dan kemampuan dalam mempersiapkan kepribadian untuk menjadi guru Bahasa Inggris yang professional.
–Menerapkan keilmuan melalui pengabdian dalam masyarakat, penelitian dibidang pengajaran pendidikan Bahasa Inggris.
  1. Ability
–Lulusan Pendidikan Bahasa Inggris diharapkan dapat:
–Mengaplikasikan konsep teori pendidikan Bahasa Inggris untuk meningkatkan kinerja dilingkungannya.
–Merancang dan menganalisis pengajaran yang akan dilakukan oleh guru Bahasa Inggris sesuai keterampilan dan keahliannya.
–Mencari solusi permasalahan yang muncul dalam proses pengajaran dan pembelajaran Bahasa Inggris melalui pola pikir yang kreatif dan inovatif.
–Menciptakan kerjasama sesama guru Bahasa Inggris untuk meningkatkan kemampuan yang terus berkembang.
  1. Penguasaan Keterampilan/Skill
–Lulusan Pendidikan Bahasa Inggris diharapkan memiliki keterampilan dalam:
–Mengembangkan ilmu pendidikan Bahasa Inggris dengan memanfaatkan fasilitas teknologi yang ada.
–Mampu menerapkan keahlian berbicara dan menulis Bahasa Inggris secara benar.
–Menciptakan kerjasama diantara guru Bahasa Inggris juga tim lain untuk terus meningkatkan keterampilan yang ada.
–Mampu mencari pemecahan permasalahan yang dihadapi terutama yang berkaitan dengan keahlian dasar Bahasa Inggris.
  1. Kepribadian/Attitude
–Lulusan Pendidikan Bahasa Inggris sangat diharapkan untuk memiliki sikap:
–Selalu terbuka terhadap perkembangan ilmu pendidikan Bahasa Inggris.
–Memiliki sifat jujur, amanah, bertanggung jawab terhadap tugas yang telah diberikan terlebih untuk pengembangan pendidikan Bahasa Inggris.
–Mampu beradaptasi dengan lingkungan kerja serta memiliki rasa percaya diri yang tinggi.
  1. Penguasaan Ilmu/Knowledge
–Lulusan Pendidikan Bahasa Inggris diharapkan memiliki Ilmu Pengetahuan mengenai:
–Teori Ilmu pendidikan Bahasa Inggris serta penerapan pengembangan pengetahuannya yang dapat dikembangkan melalui teknologi informasi.
–Pengembangan dan penerapan penelitian dalam pengaplikasian ilmu Pendidikan Bahasa Inggris.

source:
http://fkip.umrah.ac.id/akademik/program-sarjana/jurusan-pendidikan-bahasa-inggris
http://www.umm.ac.id/id/page/01030402/pend-bahasa-inggris.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar